PiES FAQs (Frequently Asked Question)

Tanya Jawab Seputar PiES

 

Tentang Metode PiES (Tes Potensi Diri)

Apa itu metode PiES Potensi Diri?

Metode PiES Potensi Diri adalah metode tentang penemuan potensi diri yang dirangkai oleh Didik Madani pada tahun 2012.

Cara kerja metode PiES adalah dengan menggunakan tes tulis dan tes sidik jari, dari tes ini dihasilkan 4 tipe potensi manusia yaitu (Proactive – Interactive – Emphaty – Systemic). Dimana setiap orang pada dasarnya memiliki 4 potensi dimana setiap orang tidaklah sama presentasenya (diwujudkan dalam bentuk grafik PiES).

Metode PiES disusun berdasarkan Alqur’an dan Hadist serta pendekatan 4 disiplin keilmuan diantaranya: ilmu komunikasi, ilmu otak (neuroscience), ilmu perilaku (behaviaour) dan ilmu sidik jari (dermatoglipyc) 

Metode PiES mengungkap 21 titik potensi diri manusia yang bisa dikembangkan dimana 21 titik potensi ini adalah hasil dari bawaan genetik dan bentukan lingkungan dimana seseorang itu tumbuh.

Melalui tes PiES dapat dideteksi 21 titik Potensi sesorang yang bisa ditingkatkan atau dilemahkan, 21 titik potensi itu adalah:

  1. Dominasi otak yang bekerja dalam diri seseorang
  2. Kecerdasan
  3. 3 Kata kunci kelebihan diri
  4. Kebutuhan Emosi
  5. Gaya Belajar
  6. Cara menarik minat belajar
  7. Gaya Memimpin
  8. Kelemahan diri
  9. Kelebihan Diri
  10. Tantangan Sukses Pribadi
  11. Cara melakukan sesuatu
  12. Bahasa Tubuh
  13. Recharger Energi
  14. Yang ingin diketahui
  15. Ingin orang lain agar
  16. Cara memproses informasi
  17. Didorong oleh
  18. Kunci kekuatan
  19. Kemistri pasangan
  20. Impian
  21. Peran dan Password Sukses

Metode PiES merangkai beberapa metode perilaku sehingga hasil tes-nya mudah dipelajari dan dipahami oleh siapapun dalam mengenal potensi dirinya.

Apa manfaat dan untuk siapa saja tes PiES ?

Ada 9 Segmen Tes PIES

PIES dirancang berdasarkan spesifikasi level usia dan pekerjaan.

 

NO SEGMEN MANFAAT & TUJUAN
1 PIES  For PARENTING

(Guru dan Orang Tua)

 

1.     Mengenali gaya belajar dan pola asuh anak sesuai kebutuhan emosi setiap anak, mengetahui kelebihan dan kelamahan dalam diri anak

2.     Membantu anak dalam menemukan jurusan sekolah dan karir kehidupan sejak dini.

2 PIES  For  KIDS

(0th s/d11th)

 

1.         Mengetahui gaya belajar dan cara menarik minat belajar.

2.         Mendidik anak sesuai gaya belajar sesuai tipenya agar anak   bersemangat.

3 PIES  For  TEENS

(12 th s/d 21 th)

 

1.     Mendesain jurusan sekolah.

2.     Menentukan bidang kerja anak sesuai potensinya.

3.     Menentukan bidang usaha sesuai potensinya.

4 PIES For  COUPLE

(Calon / Pasutri)

 

1.     Memilih tipe pasangan hidup yang sesuai.

2.     Mengenali kelebihan dan kelemahan diri dan pasangan hidup.

3.     Memperbarui cara mencintai pasangan dengan pola komunikasi sesuai tipe pasangan.

4.     Membangun pola komunikasi yang sesuai dalam membagun perjodohan hingga akhir hayat.

5 PIES For  ENTERPRENEUR

(Pengusaha)

 

1.         Menentukan jenis usaha yang sesuai dengan potensi diri

2.         Memilih partner kerja yang menguatkan dan mendukung

3.         Merekrut karyawan sesuai kebutuhan

6 PIES  For  LEADER (Pimpinan perusahaan)

 

1.     Assesment calon pimpinan perusahaan

2.     Meningkatkan karisma pemimpin

3.     Memimpin dan mengendalikan berbagai tipe anak buah berbagai tipe orang sulit

4.     Mengetahui dan memperlakukan segala tipe anak buah

7 PIES for Sales/ Marketing

 

1.     Mencari PIES sales markering yang handal mencapai target omset

2.     Mempercepat hasil negoisasi bisnis

3.     Melatih skill presentasi khusus untuk menjual

8 PIES for

CUSTOMER SERVICE

 

1.     Mencari PIES customer service yang sesuai dengan tipe perusahaan

2.     Membina hubungan dan pelayanan kepada klien

9 PIES For EMPLOYEE

 

1.     Rekrutmen Karyawan baru perusahaan

2.     Penempatan Karyawan sesuai potensi

Berapa harga tes PiES dan bimbingan konsultasinya?

Ada 2 paket Tes PiES

Paket VIP Rp. 2.500.000

Benefit:

  1. Sertifikat PiES Potensi Diri
  2. Buku PiES Potensi Diri
  3. Ebook PiES Tes Potensi Diri
  4. Konsultasi private 5 x pertemuan online/offline @ 1 Jam dengan coach/konsultan PiES Lisensi.
  5. Bimbingan penentuan jurusan sekolah / kuliah / karier dan jodoh selama 2 bulan

 

Paket REGULER Rp. 250.000

Benefit:

  1. Sertifikat PiES Potensi Diri
  2. Buku PiES Potensi Diri
  3. Ebook PiES Tes Potensi Diri
  4. Konsultasi 1 x pertemuan @ 1 Jam dengan coach/konsultan PiES Lisensi dikota setempat.

 

Paket SOSIAL Rp. 75.000 (*penyelenggara PiES Center)

Paket sosial ini hanya berlaku untuk lembaga sosial dan organisasi nirlaba yang ingin melakukan kegiatan peningkatan SDM, sehingga PiES Institute memberikan paket ini sebagai bentuk relasi dan CSR (Corporate Social Responsability)

Penyelenggaraan paket SOSIAL ini akan dilayani dengan syarat minimal peserta tes 10 orang.

Benefit:

  1. Sertifikat PiES Potensi Diri
  2. Konsultasi 1 x pertemuan @ 1 Jam dengan coach/konsultan PiES Lisensi dikota setempat.

Tentang Coach PiES / Konsultan PiES Licensee

Apa syarat untuk menjadi Coach / Konsultan berlisensi PiES?

Konsultan PiES adalah mitra usaha PiES dengan sebutan “Coach / Konsultan” yang memiliki hak usaha untuk melakukan Tes PiES dimana dirinya berada.

Siapapun dapat menjadi konsultan PiES, berikut syarat-syaratnya:

  1. Mempunyai minat/passion dibidang pendidikan, pemberdayaan SDM dan potensi diri manusia dan ingin berbagi ilmu dengan sesama.
  2. Mempunyai laptop minimal 1 unit
  3. Membeli sendiri 1 unit Fingerprint U Are U-4500 (sekitar Rp. 1.500.000)
  4. Mempunyai printer sendiri dengan kualitas baik.
  5. Menyiapkan kertas sertifikat dengan spesifikasi sbb:
    Jenis kertas “linen”
    b. Warna cream/putih
    c. Ukuran A4

 

6. Membayar biaya investasi Rp. 2.500.000 sebagai pengganti:

  • Install 1 software PIES Lisenci + bimbingan install dan operasional
  • Softcopy roll banner
  • Investasi mengikuti bimbingan Training on Trainer (TOT) selama 3 hari sebagai syarat dasar menjadi seorang Coach / Konsultan berlisensi PiES
  • Mendapatkan pelatihan tentang update metode PiES
  • Mendapatkan sertifikat PiES
  • Buku panduan oeprasional software PiES
  • Buku penjelasan tes

Biaya pendaftaran di transfer melalui rekening PT PiES DIDIK MADANI Rekening Mandiri 141-000-3789-5000

Tentang Training SDM PiES

Apa itu training PiES ?

Training PIES adalah pelatihan SDM berbasis metode PiES Tes Potensi Diri dan spiritual.

Apa yang disampaikan dalam Training PiES?

Peserta training akan mengenalkan kepada peserta apa potensi terbaik dirinya meliputi melalui seperangkat tes PIES Potensi Diri yang diantaranya mengenai: kebutuhan emosi, kelemahan dan kelebihan, peran dan password sukses dalam kehidupannya.

 

PIES Training mengenalkan 5 PRINSIP DIRI PIES yang terdiri:

  1. JUJUR: Jujur Berkata, bersikap dan bertindak sebenarnya
  2. AMANAH: Dipercaya – Disiplin memegang janji dan tanggung jawab.
  3. KOMUNIKATIF Menyampaikan pesan dalam semangat KERJASAMA
  4. VISI INOVASI: Cerdas, kreatif, berpandangan jauh, melakukan perbaikan terus menerus.
  5. PEDULI: Mengeluarkan Potensi Diri terbaik dalam semangat manfat dan kebaikan sesama dan alam semesta.

5 Prinsip Diri PIES adalah diambil dari 4 sifat nabi Muhammad SWT, yaitu Shidiq, Amanah, Fathonah dan tabligh ditambah 1 prinsip yaitu Peduli yang melambangkan puncak kehidupan seseorang yang diwajibkan yaitu berbagi dan bermanfaat buat sesama.

5 prinsip diri itu itu terbukti menjadi nilai keagungan dari nabi Muhammad SWT yang menjadi teladan di sepanjang sejarah kehidupan manusia. 5 Prinsip Diri PIES diyakini akan mengharmoniskan semua aktifitas dan hubungan antar manusia, baik karena perbedaan ras, atasan dengan bawahan, suami dan istri, ayah dan anak serta banyak hal lainnya.

Setelah 2 hari training, lebih dari 90% (ref: Form Feedback di In House Training) peserta yang mengakui mendapatkan perubahan positif dalam diri. Pribadi yang sudah mengalami perubahan tersebut akhirnya akan memberikan dampak yang besar bagi keluarga, lingkungan kerja, lingkungan masyarakat serta bangsa secara keseluruhan.

Apa saja referensi yang digunakan dalam Training PiES?

Sebagai sebuah training kepemimpinan spiritual, tentu saja diperlukan referensi yang dapat diandalkan dan sebagai seorang muslim Didik Madani mengacu pada referensi berikut ini dalam menyusun modul Training PIES:

 

Al Qur’an

Hadits

Jiarah ke tempat kelahiran para pemimpin spiritual dunia

Riset dan studi literatur dari berbagai disiplin ilmu

Pengalaman dan perjalanan hidup para tokoh maupun orang-orang disekitar

Bagaimana mempertahankan ilmu dari Training PiES?

Ada beberapa cara yang dapat dilakukan, antara lain:

  1. Setelah menjadi Alumni, Anda dapat mengikuti training yang sama dengan gratis, dimanapun di seluruh dunia
  2. Terapkan 5 Prinsip Diri PIES
  3. Dalam berkomunikasi gunakan selalu rumus PIES Emotion yaitu penuhi kebutuhan teman bicara (ingat setiap orang punya kebutuhan emosi sendiri-sendiri dalam mendengarkan kata dan tekanan)
  4. Melakukan aksi peduli sesame secara pribadi Bersama anggota keluarga atau bersinergi dengan Kitapeduli.id (Yayasan Ayo Kita Peduli)
  5. Mengikuti kegiatan yang diadakan oleh PIES Family
Mengapa harus membayar untuk mengikuti Training PiES ?

PIES Institute adalah lembaga training SDM yang profesional dan memiliki karyawan. Untuk menjalankan training PIES dengan efektif diperlukan peralatan pendukung seperti layar, LCD, Sound System, ruangan dan lain-lain, yang tentu saja memerlukan investasi dalam jumlah besar.

 

Meski demikian, Training PIES tidak tergolong mahal apabila dibandingkan dengan training kepemimpinan lainnya.

Mengapa Training PiES banyak menggunakan efek musik dan suara yang menggelegar?

Kami merancang sebuah metode yang efektif dan komprehensif dengan menggunakan teori Quantum Learning. Implementasi dari teori tersebut dalam training PIES adalah dengan cara merangsang seluruh indera peserta mulai dari penglihatan, pendengaran serta menyeimbangkan antara kerja otak kanan dan otak kiri, seperti: penggunaan musik, efek suara yang menggelegar atau suara alam (ombak, air, angin, burung), efek pencahayaan, gambar yang berwarna serta aktivitas fisik.

 

Seluruh efek yang dihadirkan dalam ruangan training PIES tersebut tidak lebih dari upaya untuk membawa peserta merasakan pengalaman yang digambarkan dalam materi, juga membawa suasana alam (outdoor) ke dalam ruangan, seperti merasakan besar dan luasnya galaksi, bintang-bintang dan jagat raya.

 

Metode Quantum Learning yang digunakan oleh PIES telah diakui secara ilmiah sebagai metode yang efektif dalam proses pembelajaran pelatihan dan pengembangan SDM.

Apa saja tema training PiES ?

PIES Institute mempunyai banyak tema training sesuai kebutuhan, mulai dari perusahaan, siwa hingga pola asuh anak (parenting) semua training menggunakan dasar metode PIES, training-training itu diantaranya tentang: parenting, sales, customer service, persiapan masa pensiun, pengenalan minat bakat siswa dan lain-lain.

Apa Arti logo PiES?

Arti logo PiES:

Huruf ‘i”menggunakan hurup kecil bertujuan untuk menyamakan pembacaan/penyebutan dari berbagai bahasa sehingga PiES cukup dibaca: “Pi-ES” saja.

Grafis bawa berbentuk bulan sabit / matahari terbit “sunrise” menujukkan kebangkitan “Islam” dari timur.